Eksis yang Terlambat di Kawah Putih Ciwidey

Wisata ini dulu pernah booming di sekitar tahun 2010 kalau gak salah, namun gua baru ke tempat ini 2 tahun kemudian. Telat eksis. Hahaha… 😛

Satu alasan kenapa gua gak ngikutin arus adalah karena gua gak begitu suka keramaian. Bagi gua adalah membuang waktu mengunjungi tempat yang ramai pengunjung. Pertama pasti jalanan macet, kemudian antrian padat dan yang terakhir susah mencari spot.

Pada wisata gua ke Kawah Putih Ciwidey ini, jumlah wisatawan sudah mulai menurun. Oleh karena itu gua & istri bisa leluasa mengeksplorasi setiap sudut Kawah Putih Ciwidey tanpa adanya hambatan dari pengunjung lain. Bisa berfoto tanpa adanya gangguan orang lalu lalang. Hehehe…

Jika kalian para telat eksisers mau kemari, dari kota Bandung arahkan perjalanan menuju Soreang, yang menggunakan mobil pribadi bisa keluar di Tol Kopo. Jika kalian melewati perkebunan strawberry berarti kalian berada di jalan yang benar.

 

@ Koordinat

  • Kawah Putih Ciwidey : -7.16651, 107.40427

 



KAWAH PUTIH CIWIDEY





 

Leave a Reply

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.